Mimpi Yang Tetap Sama

Mimpi yg tetap sama itu adalah berkuliah lagi.. Ya, saya ingin sekali lagi berkuliah lagi. Dan begitu pula suami saya. Saya ingin sekali melihat suami saya kuliah lagi... Apalagi saya yakin dengan kemampuan dan potensi suami saya..

Kesadaran tentang mimpi yang tetap sama menyeruak ketika buka website beasiswa.. Iih kayaknya seru seru gimana gituu yaah mengupayakan beasiswa..

Tapi setiap mimpi sekarang harus diposisikan berdua. Dan itu asyiknya! Hehehe.. Bersama suami, saya merancang mimpi untuk satu persatu kuliah lagi.. Dimulai dengan suami saya S2 (inginnya dia S2 ttg bisnis dll) dan kemudian saya yang S2 (inginnya saya ttg Profesi Psikolog agar saya bisa menjadi psikolog seperti cita-cita sejak SMP saya.

Well, untuk menapaki ke arah sana, saya belajar filosofi-nya suami saya..

Dia selalu bilang,,

"Jangan sisakan peluang kita menjadi nomor dua dalam hal apapun, jangan mau jadi mediocore, orang-orang yang rata-rata"

Apa maksudnya? suami saya selalu serius dan strategis dalam membangun mimpi-mimpinya satu per satu.. Kelihatannya dia tidak mengejar S2 padahal dia mengejar menjadi pegawai tetap UI untuk kemudian mengincar beasiswa pegawai UI

Jadi, beasiswa dapat dan pekerjaan tetap yg alhamdulillah juga dapat.

Haiiiiishh. Saya jadi selalu pingin meluk suami saya tiap ketemu dia gara-gara filosofi hidupnya yg ciamik ini deh (mhuahahhahaha)

Mimpi yang tetap sama... Berdua, lalu nanti bertiga dengan si sulung, lalu ber-empat dengan si nomor dua, ah, mengapa aku selalu tenang menapakinya asal kita berada dalam koridor-Nya ya?


Doakan kami pembaca.. Karena doa adalah senjata orang mukmin, karena mendoakan orang lain berarti malaikat mengaminkannya untuk kita

Mimpi Yang Tetap Sama...Semoga Allah berkahi


Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Mimpi Yang Tetap Sama"

Comment