Enormous Outerspace


Tentang keindahan luar angkasa, saya sudah suka sejak jaman kecil. Waktu SD dulu saya malah bercita-ita menjadi seorang astronom. Alasannya simpel saya suka hal-hal luar angkasa tapi terlalu malas membayangkan harus pergi kesana..

Beranjak SMP saya semakin suka luar angkasa karena buku-buku yang dibelikan oleh orangtua saya terutama Mamah. Luar angkasa tampak begitu menggiurkan sekaligus menakjubkan.

Beranjak SMA saya tersadar bahwa masuk astronomi ITB itu harus dari jurusan IPA dan ternyataaaa oh ternyataaa syusahnya bukan main.. Barulah akhirnya saya tersadar luar angkasa itu bukan jodoh saya. Dari situ saya akhirnya sedikti demi sedikit melupakan luar angkasa..
Dan beberapa hari yang lalu, suami saya memberi link ini kepada saya.


Dan saya

TERPANA




Betapa selalu indah luar angkasa. Betapa saya kecil. Betapa saya debu di depan Allah SWT, Sang Kholiq, Yang Maha Kuasa, Pemilik Milky Way, Penjaga Sabuk Orion..

Yuk ditonton deh link-nya. Benar-benar membuat saya terpana akan presisi-nya Allah SWT mengatur segala yang ada di angkasa raya ini.

Ya Allah, aku debu, sungguh hanya merepresentasikan sepermilidebu di hadapanmu... Ya Allah..

(dan setelah menonton link nya saya dan suami saya agak sulit tidur karena membayangkan betapa presisinya angkasa raya dan kita dengan santainya bisa tidur setiap malam)

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Enormous Outerspace "

Comment